Tahun 2024 sudah berjalan hampir sebulan lamanya. Di awal tahun ini, alangkah baiknya setiap Muslim mengetahui tanggal-tanggal penting di kalender Hijriyah 2024. Tujuannya agar bisa mempersiapkan untuk melaksanakan amalannya.
Tanggal penting umat Islam tersebut ialah hari-hari besar, seperti Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW, Hari Raya Idul Fitri, Hari Raya Idul Adha, tahun baru Hijriyah, dan Maulid Nabi Muhammad SAW.
Namun, dalam kesempatan ini akan menyajikan sejarah di setiap tanggal penting umat Islam tersebut. Berikut ulasannya.
- 8 Februari 2024 M (27 Rajab 1445 Hijriyah): Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW.
Isra Miraj sendiri merupakan bukan satu peristiwa, melainkan dua peristiwa yang terjadi pada waktu yang berbeda.
Isra merupakan peristiwa perjalanan yang dilakukan oleh Nabi Muhammad SAW dari Masjidil Haram menuju Masjidil Aqsa. Pada saat itu, Nabi Muhammad SAW melakukan perjalanan mengendarai Buraq.
Sementara Miraj merupakan peristiwa perjalanan Nabi Muhammad SAW dari Bumi menuju langit ke-7 dan dilanjutkan ke Sidratul Muntaha bertemu dengan Allah SWT untuk menerima perintah mendirikan salat secara langsung. Perintah ini diberikan untuk Nabi Muhammad dan umatnya.Awalnya, Rasulullah diperintahkan untuk menjalankan 50 kali salat.
Namun, karena takut umatnya tak bisa menjalankan salat sebanyak 50 waktu, Rasulullah meminta keringanan hingga hanya perlu menjalankan perintah salat 5 waktu dalam sehari semalam.
- 10-11 April 2024 M (1 Syawal 1445 Hijriyah): Hari Raya Idul Fitri.
Sejarah hari raya Idul Fitri tidak bisa lepas dari dua peristiwa, yaitu peristiwa perang Badar dan hari raya masyarakat jahiliyah. Pertama, awal mula dilaksanakannya hari raya Idul Fitri pada tahun ke-2 hijriah.
Saat itu bertepatan dengan kemenangan kaum Muslimin dalam perang Badar. Kemenangan itu menjadi sejarah bahwa di balik perayaan Idul Fitri ada histeria dan perjuangan para sahabat untuk meraih kemenangan dan menjayakan Islam. Oleh karenanya, setelah kemenangan diraih umat Islam, secara tidak langsung mereka merayakan dua kemenangan, yaitu kemenangan atas dirinya yang telah berhasil berpuasa selama satu bulan, dan kemenangan dalam perang badar.
- 17 Juni 2024 M (10 Dzulhijjah 1445 Hijriyah): Hari Raya Idul Adha.
Terjadinya peristiwa Nabi Ibrahim mendapatkan mimpi bahwa ia diperintahkan oleh Allah SWT untuk menyembelih putra kesayangannya, saat itu Ibrahim sudah tumbuh menjadi anak yang bertanggung jawab dan sudah bisa membantu pekerjaan Nabi Ibrahim.
Kemudian, tepat ketika Nabi Ibrahim hendak menghunuskan pedang ke anaknya sendiri, Allah Swt mengganti Ismail dengan seekor kambing.
Peristiwa tersebut kemudian menjadi dasar pelaksanaan ibadah kurban kala Idul adha.
- 7 Juli 2024 M (1 Muharram 1446 Hijriyah): Tahun Baru Islam 1446 Hijriyah.
Tahun baru hijriah atau tahun baru Islam merupakan salah satu momen penting bagi muslim di seluruh dunia. Sejarah penetapan awal tahun baru Islam merujuk pada peristiwa hijrahnya Nabi Muhammad Saw dari Kota Mekah ke Madinah.
Hari tersebut kemudian ditetapkan sebagai hari pertama dalam penanggalan hijriah atau kalender Islam yakni 1 Muharram 1 hijriah atau tahun 622 masehi.
- 16 September 2024 M (12 Rabiul Awal 1446 H): Maulid Nabi Muhammad SAW.
Perayaan Maulid Nabi merupakan tradisi yang berkembang di masyarakat Islam jauh setelah Nabi Muhammad saw wafat. Secara subtansi, peringatan ini adalah ekspresi kegembiraan dan penghormatan kepada Nabi Muhammad.
Meneguhkan kembali kecintaan kepada Nabi Muhammad. Bagi seorang mukmin, kecintaan kepada Nabi adalah sebuah keharusan, satu di antaranya untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan.